Senin, 06 Maret 2017

UJIAN PRAKTIK 25-02-2017 DI HOTEL KARTIKA CHANDRA

Foto bersama. 
siswa-siswi kelas XII bersama kepala sekolah dan guru


 pembukaan Ujian Kompetensi Kejuruan
 di Aula Tawangmangu hotel Kartika Chandra
 Makan siang di cafe Prambanan
 Acara penutupan UKK di aula Tawangmangu
Ujian Praktik House Keeping
Ujian Praktik Front Office

SYARAT PENDAFTARAN / MENERIMA SISWA PINDAHAN

1. Mengisi formulir pendaftaran pesera didik baru.
2. Menyerahkan fotocopy Ijazah dan SKHUN - SMP
3. Surat Keterangan NISN
4. Fotocopy rapor SMP
5. Menyerahkan pas foto berwarna ukuran 2x3 cm dan 3x4 cm (masing-masing 4 lembar)
6. Surat persetujuan orang tua / wali
7. Bersedia mentaati tata tertib sekolah.
8. Bersedia mengikuti semua program pendidikan, baik teori maupun praktek.
9. Fotocopy Akte Lahir.
10. Fotocopy Kartu Keluarga, Fotocopy KTP ayah dan ibu.

TEMPAT PENDAFTARAN / PINDAHAN :
SMK NUSANTARA WISATA
Jl. Kayu Putih Utara III.C Samping Masjid Al-Ghoni
Pulo Gadung - Jakarta Timu

Telpon :
Kantor : 021-47885317
Karim Pohan : 08161470175
E. Sri Sukaendah : 081588467556

Waktu Pendaftaran/ Pindahan :
Senin - Jum'at 
Pukul 14.00 - 16.00

LINK KERJA SAMA DUNIA INDUSTRI

 Hotel Astika
- Hotel Asana Kawanua
- Hotel Blue Sky Pandurata
- Hotel Sriwijaya
- Hotel Jayakarta Internasional
- Hotel John's Pardede Internasional
- Hotel Acasia
- Hotel Grand Cempaka
- Hotel Aria Duta
- Hotel Golden Boutique
- Hotel Spark
- Hotel Treva Internasional
- Hotel Amir Oasis
- Hotel Kartika Chandra
- Hotel Borobudur
- Hotel Bidakara
- Hotel Maharani
- Hotel Maharaja
- Hotel Grand Hyaat 
- Hotel Mulia

KEGIATAN PRAKTIK PERHOTELAN SMK NUSANTARA WISATA JAKARTA










RIWAYAT SEKOLAH SMK NUSANTARA WISATA JAKARTA TIMUR

SMK Nusantara Wisata berdiri tahun 2001 / 2002 dengan izin prinsip dari Suku Dinas Dikmenti Kota Administrasi Jakarta Pusat No. 630a bertanggal 15 Juli 2002.

Kepala Dinas Dikmenti Provinsi DKI Jakarta dengan surat keputusan No. 36 / 2006 bertanggal 15 Februari 2006 menerbitkan Izin operasional SMK Nusantara Wisata.

BAS ( Badan Akreditasi Sekolah ) Provinsi DKI Jakarta berdasarkan keputusan Sidang Badan Akreditasi Sekolah bertanggal 25 September 2006 Kepala Badan Akreditasi Sekolah Provinsi DKI Jakarta menetapkan SMK Nusantara Wisata NSS/ NIS : 40024 memperoleh Akreditasi dengan peringkat B ( Baik ) No. Sertifikat 004580

Sejak Tahun Pelajaran 2009 / 2010 dengan rekomendasi dari Suku Dinas Dikmenti Kota Administrasi Jakarta Pusat No. 662/1.851.7 bertanggal 18 Mei 2009 dan Suku Dinas Dikmen No. 942/1.851.7 bertanggal 15 Juni 2009 SMK Nusantara Wisata Pindah Domisili ke Jalan Pemuda I Kav. 97 Kelurahan Rawamangun Kecamatan Pulo Gadung Kota Administrasi Jakarta Timur ( yang sebelumnya berlokasi di Jalan Diponegoro 78 Kelurahan Kenari Kecamatan Senen Kota Administrasi Jakarta Pusat ).

Kepala Sekolah : Drs. A. Karim Pohan
Wakil Kepala Sekolah : E. Sri Sukaendah, S.pd

VISI, MISI, DAN TUJUAN SMK NUSANTARA WISATA JAKARTA

A.  Visi

Menjadi lembaga pendidikan yang bertujuan membentuk lulusan yang handal  dan unggul serta berpeluang menjadi tenaga kerja yang profesional dan berakhlak mulia yang dapat memanfaatkan iptek.

B.  Misi

Memberikan pendidikan bermutu kepada siswa agar mandiri, berguna dan siap melayani serta memberikan peluang kepada siswa yang  mengembangkan diri dengan didasari  nilai – nilai yang baik sehingga menjadi insane yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa

C.Tujuan
Menyiapkan tenaga terampil yang siap kerja dibidang
Industri Pariwisata dan Perhotelan